-->

Lihat Salib Di Atas Bukit Golgota | Lirik Lagu Rohani

Lirik Lagu Rohani "Lihat Salib di Atas Bukit Golgota". Lagu ini diambil dari Kidung Jemaat No. 182 | dimana Syair : Dari buku Nyanyian Misa Propium II, Yayasan Kanisius 1968, diperbaiki Yamuger 1980 ©P.M.L. Yogyakarta Lagu : Dari daerah Lio, Flores Aransemen : H.A. Pandopo 1980. Terdaftar dalam Album Musik Rohani yang diterbikan oleh YAYASAN MUSIK GEREJA DI INDONESIA (YAMUGER), lagu tersebut dapat dilihat serta dipelajari di YouTube dengan cara mengetik judul lagunya pada smartphone atau PC Anda jika ada.

Berikut ini cara membawakan lagu "Lihat Salib di Atas Bukit Golgota" bisa dengan tempo Lento (lambat) yang dapat dimainkan pada MM (metronome maelzel) = 50 BPM (beats perminute) / ketuk permenit, atau diantara MM = 45-60 BPM . Tempo tersebut dapat diukur juga dengan cara mendownload aplikasi metronome pada smartphone yang Anda miliki.

Lirik Lagu Rohani "Lihat Salib di Atas Bukit Golgota"

LIHAT SALIB DIATAS BUKIT GOLGOTA,
TEMPAT TERGANTUNG JURUS'LAMAT DUNIA;
DALAM SENGSARA JIWA RAGA YANG PEDIH
IA MENANGGUNG DOSA KITA YANG KEJI.

YESUS TELAH MENYELESAIKAN TUGASNYA
DENGAN MEMBAWA KERAJAAN BAPANYA;
KAR'NA KASIHNYA YANG SEMPURNA DAN KUDUS,
KUASA JAHAT DIKALAHKAN PENEBUS.

YESUS YANG TAAT SAMPAI MATI DI SALIB
MENJADI ANAK DOMBA YANG TERSEMBELIH;
KAR'NANYA SANGAT DIAGUNGKAN NAMANYA
DI DALAM SORGA DAN DI DALAM DUNIA.

DARI SALIBMU KAU MEMANGGIL DUNIA
AGAR MELIHAT KASIHMU YANG MULIA
DAN MENGIKUTI DIKAU, PASRAH DAN TEGUH,
MEMPERSEMBAHKAN HIDUP KAMI PADAMU!

Menyanyikan lagu ini dapat dimulai dari awal (verse) pada lirik "Lihat salib diatas bukit Golgota," lalu interlude. Kemudian ke verse2 pada lirik "Yesus telah menyelesaikan tugasNya" lalu interlude lagi, lalu verse3 pada lirik "Yesus yang taat sampai mati di salib" lalu masuk modulasi dan ke verse4 pada lirik "Dari salibMu Kau memanggil dunia" lalu ending lagu. Lihat juga : Suara Yesus Kudengar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel