-->

10 Ayat Alkitab Motivasi untuk Semanggat Hidup

Hidup kita bisa saja dalam kondisi yang tidak semangat. Mungkin karena ada beberapa alasan seperti adanya konflik atau masalah, merasa diri tidak penting, rendah diri, tidak berguna atau bahkan tidak bisa berbuat lebih. Namun,Allah sangat menginginkan umatNya memiliki hidup yang memuaskan. Oleh sebab itu, melalui ayat alkitab TUHAN menandaskan banyak motivasi untuk semangat hidup.

Kesuksesan memang perlu upaya dan kerja keras. Tidak semua orang bisa berhasil dalam hidup mereka. Beberapa orang bahkan merasa putus asa karena tidak bisa mencapai impian mereka. Disaat seperti ini, TUHAN sebenarnya memberikan sebuah penghiburan untuk kita yang tidak akan kita dapatkan dari sumber manapun. Ini adalah Firman Allah dalam alkitab.

NasehatNya yang bijaksana bisa memberikan kekuatan yang dibutuhkan. Bahkan dari kata kata Nya sangat bermanfaat untuk menyembuhkan jiwa siapapun yang lemah dan tertekan. Namun, untuk mendapatkan penghiburan itu seseorang perlu merenungkan ayat ayat alkitab. Selengkapnya cobalah untuk simak beberapa ayat alkitab di bawah ini tentang semangat hidup.

Ayat Alkitab Motivasi untuk Semangat Hidup

1. Mazmur 34:4,6

Ayat 4,6 : “Aku telah mencari TUHAN, lalu Ia menjawab aku, dan melepaskan aku dari segala kegentaranku. Orang yang tertindas ini berseru, dan TUHAN mendengar; Ia menyelamatkan dia dari segala kesesakannya.

Sewaktu kita tidak memiliki semangat hidup, ayat ini bisa sangat menguatkan dan menghibur. Allah kita adalah Allah yang sangat kuat, Ia begitu luar biasa dan akan bertindak untuk hamba hamba Nya yang setia. Ia akan mendengar dan menyelamatkan umatnya yang berseru dalam NamaNya.

2. Yakobus 5:11

Ayat 11 : “Sesungguhnya kami menyebut mereka berbahagia, yaitu mereka yang telah bertekun; kamu telah mendengar tentang ketekunan Ayub dan kamu telah tahu apa yang pada akhirnya disediakan Tuhan baginya, karena Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan.”

Wajar kalau kita pernah merasakan kecil hati, tapi jangan sampai hal itu menghilangkan semangat Anda untuk hidup. Perhatikan contoh dalam alkitab yakni Ayub. Cobaan yang Ayub hadapi tentunya lebih berat dengan yang kita alami sekarang. Tapi hal ini tidak sama sekali menggoyahkan iman dan semangat Ayub. Percayalah kepada TUHAN sepenuhnya karena Dia penyayang dan penuh belas kasihan.

3. Yeremia 29:11

Ayat 11 : “Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.”

Sekarang kita masih mengalami banyak kemalangan. Tapi melalui nabi Yeremia yang mengatakan bahwa tidak ada rancanganNya yang mencelakakan, semua rancanganNya adalah damai sejahtera. Maka, kita percaya bahwa dimasa mendatang akan ada masa penuh harapan yang indah.

4. Amsal 12:25

Ayat 25 : “Kekuatiran dalam hati membungkukkan orang, tetapi perkataan yang baik menggembirakan dia.”

Alkitab juga berbicara tentang akibat kekuatiran hidup. Dalam buku amsal ini khususnya pasal 12 ayat 25 Anda akan melihat bagaimana kekhawatiran hidup bisa menghancurkan seseorang, tetapi hendaknya Hati yang bergembira bermanfaat untuk menyembuhkan. Maka, jika Anda terus khawatir ini bisa berdampak terhadap kesehatan Anda sendiri.

5. Amsal 17:17

Ayat 17 : “Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran.

Pada masa yang terpuruk atau bahwa ketika Anda merasa sama sekali tidak ada harapan, cobalah cari teman untuk Anda bercerita. Seorang sahabat bisa sangat membantu dan bisa menjadi saudara pada saat kesukaran. Ketika Anda mendapatkan manfaatnya Anda bisa menjadi sahabat juga untuk orang lain, sehingga Anda tidak akan berfokus pada masalah Anda sendiri.

6. Mazmur 56:8

Ayat 8 : “Sengsaraku Engkaulah yang menghitung-hitung, air mataku Kautaruh ke dalam kirbatMu Bukankah semuanya telah Kaudaftarkan.”

Jika kita mungkin cenderung menghadapi masalah yang membuat kita sedih dan khawatir, cobalah untuk berserah kepada TUHAN. Berdoa dan menyerahkan kekhawatiran kita akan membuat kita lebih nyaman dan tenang. Meskipun rasanya semangat hidup sudah hilang tapi kita bisa yakin bahwa Allah peduli.

7. Mazmur 142:2,5

Ayat 2,5 : “Aku mencurahkan keluhanku ke hadapan-Nya, kesesakanku kuberitahukan ke hadapan-Nya. Aku berseru-seru kepada-Mu, ya TUHAN, kataku: "Engkaulah tempat perlindunganku, bagianku di negeri orang-orang hidup!

Meminta perlindungan kepada TUHAN ditengah dunia yang seringkali tidak adil ini adalah satu cara ampuh untuk memiliki semangat hidup. Sang pemazmur meyakinkan bahwa hanya TUHAN lah tempat perlindungan kita masing masing dan bahwa Ia adalah bagian dalam hidup kita.

8. Mazmur 94:19

Ayat 19 : “Apabila bertambah banyak pikiran dalam batinku, penghiburan-Mu menyenangkan jiwaku.”

Tidak banyak orang tahu bahwa alkitab adalah buku penghiburan paling ampuh. Di dalamnya ada banyak sekali kata kata pesan dari pencipta kita yang bisa menenangkan jiwa yang tertekan. Disana ada harapan, kasih dan kepedulian TUHAN yang tercurah bagi setiap hambaNya yang mau dengan rendah hati membaca alkitab.

9. Mazmur 18:25

Ayat 25 : “Terhadap orang yang setia Engkau berlaku setia, terhadap orang yang tidak bercela Engkau berlaku tidak bercela,”

Jika kita setia kepada TUHAN, disaat saat ketika kita menghadapi keterpurukan TUHAN akan berlaku setia juga kepada kita. Jadi jangan khawatir kalau Anda merasa sendiri, sebab di Hidup ini kita memiliki TUHAN yang senantiasa mendengarkan dan berlaku tidak cela kepada hambaNya yang setia.

10. Filipi 4:6,7

Ayat 6,7 : “Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus.”

Ketika pikiran kita sedang kacau, apa yang perlu kita lakukan? Kata kata di buku Filipi ini bisa menjadi solusi ampuh untuk Anda. Sampaikan permohonan dan keinginan Anda dalam doa kepada Allah. Anda bisa meminta kedamaian untuk menghadapi tekanan yang Anda hadapi. Hasilnya TUHAN pasti akan memberikan kekuatan dan memelihara pikiran Anda untuk bisa berpikir jernih.

Baca Juga :

Uraian diatas adalah kumpulan ayat alkitab yang bisa menguatkan kita secara pribadi maupun perorangan. Ayat ayat ini bisa Anda gunakan sebagai bahan renungan untuk memotivasi diri. Dan ketika Anda telah merasa dianjurkan, Anda juga bisa menganjurkan orang lain yang kemungkinan mengalami hal serupa. Dengan demikian kita bisa hidup satu sama lain dengan cara pandang yang benar.

Kehidupan yang TUHAN berikan adalah suatu hal yang berharga. Maka, apapun yang buat kita kecewa, jangan sampai menghilangkan rasa syukur dan semangat kita untuk TUHAN. Teruslah ingat beberapa ayat alkitab tersebut sebagai prinsip dalam kehidupan Anda yang lebih baik.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel