-->

Angkatlah Hatimu Pada Tuhan | Lirik Lagu Rohani

Lirik Lagu Rohani "Angkatlah Hatimu Pada Tuhan". Diambil dari Album Musik Rohani Herlin Pirena, Kasih Paling Agung, tahun 2014 Maranatha, lagu ini dinyanyikan dengan iringan irama musik yang indah. Lagu tersebut mendapat tempat dihati para pendengar dan jemaatnya, bahkan hingga kini lagu ini masih dinyanyikan.

Tempo yang digunakan untuk lagu "Angkatlah Hatimu Pada Tuhan" adalah tempo Andante (Kecepatan Berjalan) yang dimainkan diantara MM (metronome maelzel) = 76 - 108 BPM (beats per minute) / ketuk permenit. Tempo ini bisa diukur dengan alat musik seperti keyboard yang kekinian, atau diukur menggunakan aplikasi metronome yang didownload pada smartphone Anda.

Lirik Lagu Rohani "Angkatlah Hatimu Pada Tuhan"

ANGKATLAH HATIMU PADA TUHAN,
BUNYIKAN KECAPI DAN MENARI.
JANGAN LUPA BAWA PERSEMBAHAN.
MARI KAWAN, AJAK TEMAN
BERSAMA MENYEMBAH.

SORAK-SORAK, SORAK HALELUYA
MARI, MARI, MARI, NYANYILAH
PUJILAH TUHAN YANG MAHAKUDUS.
MARI KAWAN, AJAK TEMAN
BERNYANYILAH TERUS.

JANGANLAH MENGAKU ANAK TUHAN
JIKA ENGKAU MENGERASKAN HATI
JADILAH PELAKU FIRMAN TUHAN
MARI KAWAN, AJAK TEMAN
BERSAMA MENYEMBAH.

MARI KAWAN, AJAK TEMAN
BERNYANYILAH TERUS.

Menyanyikan lagu tersebut dapat dilihat di YouTube dengan cara mengetik judul lagu serta penyanyinya. Atau dinyanyikan dari awal (verse) hingga chorus pada lirik "sorak - sorak, sorak Haleluya" lalu masuk interlude. Kemudian kembali ke awal lagu dan chorus lalu interlude, lalu ke verse2 pada lirik "janganlah mengaku anak Tuhan" lalu chorus lagi (diulang 2 kali) lalu coda pada lirik "mari kawan ajak teman" dan ending lagu. Lihat juga : Sambutlah Juru Selamat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel