-->

Jauh Dari Sorga Datangku | Lirik Lagu Rohani

Lirik Lagu Rohani "Jauh dari Sorga Datangku". Diambil dari Kidung Jemaat No. 98 | dimana lagu ini di Cover oleh DewiSSL |Syair: Vom Himmel hoch da komm ich her/From Heaven Above to Earth I Come, Martin Luther, 1534, Terjemahan: Yamuger/Pan. K. A. J., 1980, Lagu: Martin Luther, 1534 Bait 1 – 5 oleh penyanyi solo (malaikat) do = d 2 ketuk. Terdaftar dalam Album Musik Rohani yang diterbikan oleh YAYASAN MUSIK GEREJA DI INDONESIA (YAMUGER), lagu tersebut dapat dilihat serta dipelajari di YouTube dengan cara mengetik judul lagunya pada smartphone atau PC Anda jika ada.

Berikut ini cara membawakan lagu "Jauh dari Sorga Datangku" bisa dengan tempo Andante (kecepatan berjalan) yang dapat dimainkan pada MM (metronome maelzel) = 89 BPM (beats perminute) / ketuk permenit, atau diantara MM = 76-108 BPM . Tempo tersebut dapat diukur juga dengan mendownload aplikasi metronome pada smartphone Anda.

Lirik Lagu Rohani "Jauh dari Sorga Datangku"

JAUH DARI SORGA DATANGKU DENGAN BERITA BAGIMU,
BEGITU BAGUS DAN MEGAH: 'KU INGIN MENYANYIKANNYA!

SEORANG BAYI LAHIRLAH DARI PERAWAN MARIA
DAN ANAK ITU KAWANMU YANG PALING AKRAB DAN TEGUH

DIALAH YESUS PENEBUS, SANG JURUS'LAMAT YANG KUDUS,
PENOLONG ORANG YANG LEMAH, PENGHAPUS DOSA DUNIA.

IA MEMBAWA BAGIMU BAHAGIA SORGA YANG PENUH,
SUPAYA JUGA KAUKENAL RAHASIA HIDUP YANG KEKAL.

INILAH TANDA BAGIMU: DI KANDANG KAMU BERTEMU
SANG BAYI DI PALUNGANNYA; DIALAH RAJA SEMESTA.

DENGAN GEMBALA MARILAH KE KANDANG DOMBA YANG RENDAH,
MELIHAT KASIH KURNIA DI DALAM PUTRA MULIA.

DALAM PALUNGAN LIHATLAH BETAPA MANIS TIDURNYA.
SIAPA ITU YANG LEMBUT? ITULAH YESUS, KAWANKU!

Dinyanyikan dari awal (verse) pada lirik "Jauh dari sorga datangku dengan berita bagimu," lalu verse2 pada lirik "Seorang bayi lahirlah dari perawan Maria" dan verse3 pada lirik "Dialah Yesus Penebus, Sang Jurus'lamat yang kudus," lalu interlude. Kemudian ke verse4 pada lirik "Ia membawa bagimu bahagia sorga yang penuh," lalu verse5 pada lirik "Inilah tanda bagimu: di kandang kamu bertemu" dan verse6 pada lirik "Dengan gembala marilah ke kandang domba yang rendah," interlude lagi lalu ke verse7 pada lirik "Dalam palungan lihatlah betapa manis tidurNya" lalu ending lagu. Lihat juga : Kuasa DarahMu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel